Monthly Archives: March 2014

24
Mar
Apps: Merry Riana Quotes

Berikut adalah pesan dari Sandy (MRI IT Officer) tentang Apps ‘Merry Riana Quotes’ di Android dan Windows Phone.

HandPhone atau telepon genggam kini sudah menjadi kebutuhan utama masyarakat umum. Alat komunikasi yang telah ada lebih dari seratus tahun ini sangat menjawab dan memfasilitasi kebutuhan masyarakat.

Salah satu jenis telepon genggam bernama SmartPhone juga melahirkan banyak inovasi dan menjadi semakin canggih.

Bukan hanya itu, dengan banyak kebiasaan baru yang Anda lakukan melalui SmartPhone, maka SmartPhone juga dapat menjadi sumber inspirasi Anda sehari-hari. Seperti yang Miss Merry Riana juga katakan bahwa inspirasi atau pembelajaran bisa didapatkan dari banyak hal. Maka, salah satunya inspirasi tersebut bisa di dapat dari kecanggihan SmartPhone.

Memaksimalkan fungsi SmartPhone yang selalu Anda gengam, Miss Merry akan memberikan inspirasi hariannya melalui medium tersebut. Bukan terbatas dari social media; Twitter ataupun Facebook, tapi kini dengan Aplikasi yang dapat Anda unduh melalui Android dan Windows Phone.

Aplikasi Merry Riana Quotes ini juga merupakan salah satu medium / channel Miss Merry dalam mencapai Resolusi beliau untuk menciptakan dampak positif di dalam kehidupan paling sedikit 1 Juta orang, terutama di Indonesia.

Aplikasi Android dan Windows Phone ini dapat Anda miliki secara GRATIS!

Selain gratis, aplikasi ini kaya akan manfaat. Anda juga dapat mengunduh eBook ‘Dare To Dream Big’ karya Miss Merry secara GRATIS.

Aplikasi luar biasa ini bisa Anda dapatkan di :

•    Android :
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.konsepmobile.followmerryriana&hl=en

•    Windows Phone :
http://www.windowsphone.com/en-us/store/app/merry-riana-quotes/316a9a0a-61cf-4938-bbc5-09d41814d0db

Temukan fitur-fitur yang menarik didalamnya dan inspirasi istimewa dari Miss Merry Riana yang juga dapat Anda bagikan ke orang sekeliling Anda lewat berbagai Social Media.

Application Features:
- eBook Free Download
- Merry Riana Video
- Daily Quotes from Merry Riana
- dan masih banyak lagi …

Terima kasih. :)
Selamat menikmati dan semoga bermanfaat.

20
Mar
The Merry Riana Show – Available on iTunes

Poster Lengkap

 

Masih teringat dengan jelas di kenangan saya, Jumat 11 Januari 2013, untuk pertama kalinya saya mengudara lewat The Merry Riana Show. Dipercaya untuk menjadi host pada program saya sendiri, tentu membuat saya ragu pada awalnya. Namun saya kembali diingatkan bahwa tidak ada pertumbuhan di dalam zona nyaman, sedangkan salah satu tugas kita sebagai manusia di dunia ini adalah untuk terus bertumbuh.

The Merry Riana Show telah memberikan saya kesempatan untuk berjalan selangkah lebih maju dalam mewujudkan mimpi saya, untuk menciptakan dampak positif di dalam kehidupan satu juta orang di Indonesia.

The Merry Riana Show adalah live talk show yang menampilkan tamu-tamu luar biasa yang membagikan kisah nyata mereka yang inspiratif, memberikan tips yang penuh motivasi, dan menjawab pertanyaan pendengar tentang kebahagiaan, kesuksesan, keluarga, hubungan, kesehatan, dan berbagi dengan sesama.

Dengan tagline Live Your Best Life for Indonesia, saya ingin mengajak kita semua untuk belajar bagaimana kita bisa memiliki kehidupan yang lebih baik; bagi diri kita sendiri, bagi keluarga kita, dan bagi negara kita tercinta, Indonesia.

Tidak pernah terbayangkan oleh saya kalau program ini akan menjadi program yang paling ditunggu-tunggu. Komentar positif, pertanyaan, dan dukungan dari pendengar selalu membanjiri akun Twitter @MerryRiana maupun SMS di Sonora.

Sebuah kehormatan dan anugrah yang terindah bagi saya, bisa mendatangkan berbagai bintang tamu istimewa seperti:

- Pak BJ Habibie (Presiden RI ke-3)
- Mr Chris Gardner (Tokoh Utama Film ‘Pursuit of Happyness’)
- Mr Tob Ittipat (Owner ‘Tao Kae Noi’ & Tokoh Utama Film ‘The Billionaire’)
- Pak Joe Taslim (Aktor, Bintang Film ‘The Raid’ dan ‘Fast & Furious 6’)
- Pak Addie MS & Memes (Musisi dan Penyanyi)
- Pak Didi Petet (Aktor)
- dan masih banyak lagi …

Hadir 2 kali dalam seminggu dan bisa diakses melalui berbagai cara, tentu akan membuat kita semua semakin mengenal bintang tamu inspiratif saya lebih dekat lagi. Program ini disiarkan secara LIVE setiap hari Jumat pukul 7–8 WIB dan disiarkan ulang setiap Selasa pukul 19–20 WIB, ke 24 kota besar di Indonesia. Selain melalui jaringan Sonora Network, Anda juga bisa mendengarkan acara The Merry Riana Show melalui :

1.      Streaming di Kompas.com
2.      IndoVision channel 506
3.      First Media channel 603
4.      Google Play bagi pengguna Android
5.      Apps Store bagi pengguna Apple

Ada kabar baik juga bagi Anda kalau ketinggalan mendengar episode-episode The Merry Riana Show sebelumnya. Kini, The Merry Riana Show sudah ada di iTunes. Kalau Anda  menggunakan iPod, iPad, iPhone atau Mac, Anda bisa mendownload episode The Merry Riana Show yang ingin Anda dengarkan, pada link berikut ini :

https://itunes.apple.com/id/artist/the-merry-riana-show/id710591491

Saya percaya, bahwa akan ada banyak sekali hal-hal positif dan inspirasi yang bisa Anda dapatkan melalui program ini. Jadi pastikan bahwa Anda selalu mendengarkan The Merry Riana Show. :)

Live Your Best Life for Indonesia.

9
Mar
Seminar – 22 Maret 2014 @ Makassar

Berikut adalah pesan dari Sandy (MRI Event Officer) tentang detail Seminar saya di Makassar yang berikutnya:

———————————————————————————————————————————————–

Aga kareba, Makasar? :)
Kabar gembira bagi Anda yang tinggal di Makasar!

Miss Merry Riana [Pengusaha, TV & Radio Host, dan Motivator Wanita No.1 di Indonesia & di Asia] akan hadir di Makassar dalam acara :

“One Million Dollar for One Million Entrepreneur”

Poster - Seminar 22 Maret 2014 @ Makassar
Catat Waktu dan Tanggal :

Hari          : Sabtu
Tanggal    : 22 Maret 2014
Waktu      : 09.00 – 17.00 WITA
Tempat    : Ballroom Diamond Lt.2 Mall Panakkukang

Selain Miss Merry, akan hadir narasumber lainnya yaitu, Wempy Suciady [Pengusaha, Bisnis Coach, Fasilitator dan Praktisi].

Harga Tiket :
-    VIP              : Rp 500.000,-
-    Umum        : Rp 150.000,-
-    Mahasiswa : Rp 100.000,-

Hubungi sekarang :
Email     : event@merryriana.co.id
Telp        : 021 – 583 54154 (Sandy)
Pin BB  : 2562764A
Website : www.MerryRiana.com

Touching Hearts Changing Lives,
Sandy Setiawan
Event Officer
PT Merry Riana Indonesia

Catatan :
Seminar ini diselenggarakan oleh The One Entrepreneur.
Sebagai Guest Speaker, Miss Merry Riana dan PT Merry Riana Indonesia hanya membantu mempromosikan, tapi tidak terlibat dalam hal penyelenggaraan seminar.

————————————————————————————————————————————————-

Terima kasih. :)
Sampai ketemu di Makasar tanggal 22 Maret (Sabtu)!

4
Mar
Eps 6: Berbagi (MMM – Michael Merry Menginspirasi)

Jika Anda penonton setia tayangan Michael Merry Menginspirasi (MMM), mungkin Anda sadar dengan beberapa tempat-tempat istimewa yang telah menjadi latar belakang shooting MMM selalu berbeda.

Acara yang kini memasuki episode enam ini, selalu mengambil lokasi, kata kunci dan bintang tamu yang selalu segar .

IMG_0819 IMG_0822
Daerah Kampung Melayu, Jakarta Timur adalah salah satu lokasi yang menjadi langganan banjir di Jakarta. Setelah beberapa hari tergenang dan surut sekitar beberapa cm, Michael dan Merry datang mengunjungi kawasan yang dekat dengan Kali Ciliwung itu untuk menginspirasi banyak orang untuk BERBAGI.
Sebelum berbincang lebih banyak, Michael dan Merry memperlihatkan mention twitter yang telah berpartisipasi dalam episode #OPTIMIS.

Twitter - Optimis
“Bukan karena tidak ada rintangan maka kita OPTIMIS, justru karna kita OPTIMIS rintangan itu lebih tidak terasa apalagi kalau kita jalani bersama dengan orang yang peduli dan saling berbagi pastinya rintangan dan musibah yang kita jalani akan lebih mudah”. Ujar Merry mengilas balik episode sebelumnya.

Nah, BERBAGI akan menjadi kata kunci bulan Februari. Kenapa BERBAGI?
“Berbagi adalah sesuatu yang penting, karena kita sebagai manusia adalah makhluk sosial. Dengan berinteraksi sesama manusia, kita saling memberi juga saling menerima. Karena hidup bukan lah matematika, hidup bukan di hitung-hitung, hidup itu unik, justru dengan kita memberi dengan kita berbagi, hidup kita akan lebih di tambahkan” jelas Merry yang selalu hadir dengan nuansa warna favoritnya, merah.

“Setiap dari kita punya rejeki masing-masing, dan dengan kita membagikan rejeki kita itu ke mereka, sebenarnya kita menyalurkan apa yang sebenarnya menjadi hak mereka. Berbagi bukan hanya materi tapi banyak yang bisa kita lakukan, misalnya berbagi ilmu. Dengan berbagi ilmu, bukan berarti ilmu kita berkurang atau menjadi kita lebih bodoh, justru dengan kita membagikan ilmu maka kita akan lebih memahami dan mengerti akan hal tersebut. Bisa juga dengan membagikan semangat atau bahkan membagikan waktu”.
“Berarti dengan kata kunci BERBAGI ini, kita bisa lakukan kepada orang-orang sekitar kita ya Mer?” tanya Michael yang terlihat berbeda tanpa jas hitam.

Jawab Merry,  “Dari hal-hal yang kecil, banyak yang bisa kita lakukan. Karna yang terpenting bukanlah apa yang kita bagikan tapi apa yang kita rasa saat berbagi”.
Michael Tjandra, co host MMM yang kerap mengenalkan Merry dengan tamu-tamu yang inspiratif, kali ini mendatangkan tamu yang dalam hidupnya selalu BERBAGI kepada sesama.

Sosok bernama, Valencia Mieke Randa yang sudah terkenal di beberapa sosial media ini, akrab dengan dengan nama panggilan Silly.
Sejumlah kegiatan sosial Ia jalani salah satunya Blood For Life, yaitu sebuah wadah yang menjembatani pendonor darah dengan orang yang membutuhkan bantuan donor darah.
Bantuan bencana hingga pendidikan pun Ia jalankan ke berbagai wilayah di Indonesia. Ia pun menerima banyak penghargaan atas apa yang Ia jalani.
Datang jauh-jauh dari tempat tinggalnya di Cikarang, Mbak Valencia hadir dengan cerita akan kegiatannya kini yang tengah sibuk membantu korban bencana banjir di daerah Cawang bawah.

IMG_0825
Michael pun penasaran,  “Apasih yang membuat Mbak Valencia terjun untuk membantu orang-orang sekitar?”
Dengan tersenyum lebar Mbak Valencia menjawab, “Sebenarnya itu adalah panggilan hati. Awalnya gerakan social yang pertama saya buat ketika Mama saya sakit kanker dan juga harus cuci darah dua hari sekali”.
“Saat itu ada Ibu lain yang mencari darah tapi kesulitan dan akhirnya meninggal dunia. Saya tidak mengenal Ibu itu tapi saya tahu bahwa pasti di luar sana ada jutaan orang yang rindu untuk berbuat baik tapitidaktahusiapa yang harus di bantu. Tapi di Rumah Sakit ada banyak orang yang menangis dan berharap ada orang yang membantu tapi tidak tahu harus mencari kemana” tambak Mbak Valencia.

“Nah waktu itu saya berfikir bahwa internet adalah dunia tanpa batas. Setiap orang pasti punya kerinduan untuk memenuhi hati nuraninya. Hati nurani kita itu selalu merindukan untuk melakukan sesuatu. Saya berharap dengan kehadiran komunitas-komunitas yang saya, kita bias memberikan kesempatan kepada orang-orang untuk merasakan nikmatnya BERBAGI”.

Selain Blood for Life ada 3 gerakan lain yang di lakoni Mbak Valencia, ada Three Little Angle yang focus terhadap anak-anak yang sakit keras dari keluarga kurang mampu, lalu ada BFL Actions yang turun kejalan membantu bencan ada ada Little Step yaitu wadah berbagi sesuatu yang kita miliki dan sudah terpakai lagiseperti baju atau sepatu yang sudah kebesaran atau kekecilan yang akan di salurkan kepantiasuhan atau anak jalanan.
Takjub dengan aksi social Mbak Valencia, Merry berkomentar “Tidak ada alasan untuk kita tidak BERBAGI karna semuahal yang kita miliki bias dibagikan”.
“Rugi nggak sih mbak bagi-bagi gitu ke orang banyak?” Merry bertanya.
“Nggak sama sekali. Hidup itukan seperti gema, ketika kita melakukan sesuatu yang baik, yang kembali kekita juga sesuatu yang baik dan malah berlipat-lipat” jawab Mbak Valencia.

Mbak Valencia pun menuturkan bahwa yang paling terpenting tidak hanya BERBAGI uang tetapi juga bias dengan BERBAGI perhatian seperti apa yang dilakukan oleh komunitas Three Little Angle dimana kegiatan mereka adalah membagikan kasih saying dengan dating ke Rumah Sakit untuk membacakan buku cerita dan memberikan usapan lembut kepada pasien anak-anak disana. Menurut Mbak Valencia, Kasih itu dapat menyembuhkan dan energy itu mengalir pada saat kita dating dengan tulus. Modalnya adalah hati.

Mungkin sekarang tangan kita berada di atas untuk memberi, tapi suatu hari tangan kita akan berada di bawah sebagai orang yang membutuhkan. Jadi sebelum tangan kita berada di bawah, dahulukanlah memberi.
Merry kembali bertanya , “Mbak Valencia, pernah tidak sih merasa cukup atau jenuh untuk memberi atau berbagi?”

“Sesungguhnya malah saya pernah ingin berhenti dan merasa lelah dengan apa yang saya jalani. Tapi ketika saya sakit, saya sadar bahwa hidup cuma sekali dan saya belum siap untuk pulang karna belum banyak yang saya kerjakan. Saya ingin ketika saya pulang, hidup saya sudah banyak berarti untuk orang banyak karna Tuhan menciptakan kita kedunia ini karna ada maksutnya. Temukan tujuan hidup, buatlah lebih berarti”.

Pesan Mbak Valencia mengakhiri obrolannya dengan Michael dan Merry;
“Bencana (banjir) di hadirkan untuk memberikan kesempatan untuk semua orang untuk merasakan nikmatnya BERBAGI. Daripada melakukan hal-hal negatif, lebih baik gabung kekomunitas social dan bantu sodara-sodara kita yang tertimpa bencana”.

Berikut Catatan Inspirasi Merry Riana episode #Berbagi sebagai penutup perjumpaan episode keenam ini :

“Sebaik-baik manusia adalah orang yang bisa memberikan banyak manfaat bagi orang banyak. Hidup ini bukan hanya berapa banyak yang kita peroleh tapi berapa banyak yang sudah Anda berikan. Bukan berapa banyak hal yang Anda pelajari tapi berapa banyak yang sudah Anda ajarkan. Siapa yang menabur benih, Ia yang akan memetik hasil. Siapa yang menebar kasih, Ia yang akan menebar cinta. Dan siapa yang memberi banyak jalan ke banyak orang dialah yang akan selalu di kenang. Ingat,  jika saya Merry Riana saja bisa, Michael saja bisa, Mbak Valencia saja bisa. Saya yakin Anda bisa berbagi kasih terhadap sesama kita”.

IMG_0823IMG_0826

Nantikan MMM – Michael Merry Menginspirasi berikutnya dengan tema : BERANI dengan bintang tamu Leonardo Kamilius. Hari Rabu 5 Maret 2014 pukul 05.00-05.30 WIB hanya di RCTI.

MMM Eps 7