12
Aug

Merry Riana Campus Ambassadors – Batch 2 (2014)

Saya ada kabar baik untuk Anda! :)
Tapi sebelumnya, saya mau sharing sedikit dulu.

Selama ini, mungkin Anda sudah sering mendengar tentang MRCA (Merry Riana Campus Ambassadors), baik melalui buku, seminar, radio, twitter, blog, dsb.

MRCA adalah sebuah Komunitas Belajar (Learning Community).
Dengan motto ‘Be Your Best Self for Indonesia’, jenis pembelajaran yang kami lakukan adalah pengembangan diri dalam segi pengetahuan, keterampilan dan karakter.

Anggota yang terpilih untuk bergabung dalam MRCA adalah mahasiswa(i) terbaik se-Jabodetabek yang melalui beberapa tahap seleksi yang sangat ketat dan dipilih langsung oleh saya dan Alva.

Untuk Batch 1 (2013), walaupun ada lebih dari 1400 aplikasi pendaftaran yang masuk, hanya 60 anggota yang terpilih.

Tujuan utama kami adalah:
‘To raise up a new generation of successful young people, who will take charge of their lives, live their dreams, and eventually, contribute to society.’

Untuk mencapai tujuan utama ini, saya dan Alva menjadi mentor untuk 60 anggota MRCA secara langsung dan intensif selama 1 tahun, tanpa biaya apapun! :)

Dalam pertemuan reguler setiap bulannya, MRCA bisa belajar langsung dari saya sendiri tentang Passion, Life Direction, Sales, Business, Leadership, Team-Building, Career, Money, Relationships, Professional Image, Personal Branding, Public Speaking, dan masih banyak lagi.

Kita semua tahu, bahwa belajar dengan mengambil tindakan akan lebih baik daripada hanya belajar secara teori saja.

Jadi, saya dan Alva juga membimbing MRCA dalam melakukan kegiatan-kegiatan yang tujuannya adalah untuk menciptakan dampak positif di dalam kehidupan 1 juta orang di Indonesia, sesuai dengan resolusi saya sendiri.

Setiap anggota MRCA juga tergabung dalam salah satu komite dan akan mendapatkan pengalaman organisasi khususnya dalam bidang Event Organizing, TV Research & Production, Public Relations, Journalism, dan lainnya.

Karena seluruh kegiatan MRCA ini diadakan tanpa memungut biaya apapun dari anggotanya, jadi kami bersama-sama perlu menggalang dana.
Di sinilah MRCA belajar melakukan Sales dan Business, dengan bimbingan saya dan Alva.

Selain itu, kami juga melakukan kegiatan-kegiatan menyenangkan lainnya, seperti karaoke, berolahraga, mengunjungi panti asuhan bersama-sama, dan sebagainya.

Di awal blog ini saya menyebutkan bahwa saya ada sebuah kabar baik untuk Anda.
Inilah kabar baik yang saya maksud:

Pendaftaran untuk MRCA Batch 2 (2014) sudah dibuka! :)

Tentu saja, pembelajaran ini jauh lebih bermanfaat kalau dilakukan secara terfokus dan intensif.
Maka kami hanya bisa membuka tim impian ini, untuk 60 orang saja.

Untuk mendaftar sebagai MRCA, syaratnya sangat sederhana:
Saat ini, Anda adalah seorang mahasiswa(i) (S1) di salah satu universitas / perguruan tinggi di Jabodetabek.

Bila Anda memenuhi syarat di atas, yang perlu Anda lakukan adalah untuk mengirim CV ke:

friends@merryriana.co.id

Dalam CV Anda, sertakan:
-     Detail Pribadi (Nama, Email, HP, Pin BB, dsb)
-     Foto Terbaru
-   Special Skill (Writing, Video/Photography, Web/Graphic Design, Presentation, Public Speaking, Leadership, Event-Organizing, Fund Raising, dsb)
-     Pengalaman Organisasi & Magang
-     Penghargaan (akademik / non-akademik)

Email CV Anda ke friends@merryriana.co.id , dengan subject ‘MRCA Batch 2 (2014)’ sebelum tanggal 11 Oktober 2013.

Saya, Alva, dan tim kami, akan melakukan seleksi yang sangat ketat untuk mencari dan menemukan 60 pemuda-pemudi pilihan yang akan menjadi MRCA Batch 2 (2014).

Saya tunggu CV Anda! :)

Share and Enjoy:
  • Print
  • Digg
  • StumbleUpon
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Yahoo! Buzz
  • Twitter
  • Google Bookmarks

About Merry Riana

Merry Riana is a Millionaire Entrepreneur, Best-Selling Author and Motivational Speaker.In just a short period of 4 years after her graduation, Merry has earned more than S$1,000,000 through her business. This achievement is featured as an article titled ‘She’s made her first million at just age 26’, in The Straits Times on 26th January 2007. In October 2010, Merry was conferred the Great Women of Our Time Award. As an icon in the regional, financial, and educational communities Merry has broken down barriers to become one of the most admired and watched individuals in the media today. visit www.MerryRiana.org to read more about Merry Riana
This entry was posted in Personal, Uncategorized. Bookmark the permalink.

34 Responses to Merry Riana Campus Ambassadors – Batch 2 (2014)

  1. intan candrasari says:

    Yah.. Syg MRCA batch 2 adanya cuman di jabodetabek.. Kapann mb mery berencana membuat MRCA se-Indo? :) .. Saya kuliah di jogja.. Dan ingin sekali mengikuti ini.. Tapi syg syaratnya hanya di wilayah jabodetabek :(

    • Harry Cahyono says:

      wah jabodetabek yah -_-”
      mendengar kata MRCA langsung tergugah untuk ikut :D tapi bisakah jogja lagi mba merry ?
      berharap jogja pun masuk dalam persyaratan itu :(

  2. David Sumampouw says:

    Yang terkasih Ka Alva dan Ka Merry,
    Saya David Sumampouw dari Institut Teknologi Harapan Bangsa. Saat ini saya masih berstatus mahasiswa tingkat akhir. Saya sudah menyelesaikan skripsi dan tinggal menunggu wisuda. Apakah saya masih berkesempatan mengikuti MRCA? Saya sangat berharap agar dapat diikutsertakan dalam program MRCA ini. Terima kasih, Tuhan berkati.. :)

    • Titin says:

      Maaf sebelumnya ka David Sumampouw ijin share juga ya,
      iya betul ka merry dan ka alva, saya juga ingin sekali ikut acara ini, tapi kuliah saya sudah hampir selesai dan hanya tinggal menunggu wisuda tahun ini… apakah kita masih bisa ikut? atau akan ada yang untuk kalangan umum ? saya sudah tertarik dari pertama kali ka merry dan ka alva membuat acara seperti ini. Semoga kita dapat bertemu suatu saat nanti, salam hangat dari saya :)

    • ika maysuri says:

      di coba ajah kaka,..
      kali ajah berkesempatan^^
      kita sama” berjuang^
      semangat kaka!!!

  3. surya says:

    c merry, apakah pendaftarannya terbuka untuk mahasiswa Yogyakarta tidak?

  4. Evi Susanti says:

    saya sudah bukan mahasiswa lagi tapi ingin sekali bisa dimentor oleh Miss Merry.. do i have a chance to join?

  5. windy asriani says:

    Yaaah, hanya mahasiswa jabodetabek. Luar jabodetabek gmn??

  6. nia siska says:

    kak ga bs buat yg D3 ya? :( pengen dftr tp saya D3 :(

  7. Edy says:

    kenapa cuman untuk mahasiswa ya? sayang sekali tidak ada kesempatan bagi saya untuk mengikutinya :’(

  8. Ellen says:

    SEE YOU ci Merry ! (:

  9. Luluk says:

    Syg skali sy msh belum S1 dan sy di Surabaya

  10. Nico says:

    Di medan kapan diadain ya ce??

  11. Unga Utari says:

    Padahal ingin sekali join, sayangnya hanyaa buat wilayah jabodetabek. Kapan nihh teh Merry buat juga di makassar??

  12. Ivan SIs says:

    Miss Merry Riana, perkenalkan nama Saya Ivan Siswanto masih SMA kelas 2…terimakasih atas buku mimpi sejuta dolar yang telah memotivasi Saya untuk mulai belajar Public Speaking, Motivasi, Organisasi, dan Nekad untuk mengambil resiko…aku merasa ketika membaca kisah miss Merry Riana itu membuat aku menangis karena seperti membaca cerita diriku sendiri karena aku bersekolah di semarang yang dimana aku bru pindah dari kalimantan barat, dimana aku sendiri yang pindah dan orang tua tetap di kalimantan barat, ketika berada di SMA SEDES SAPIENTIAE (nama sekolahku :D) disana aku merasa mempunyai rasa tanggung jawab yang luar biasa untuk belajar bertapa kerasnya hidup di kota, aku bersahabat dengan teman pertama dri kelasku yang ternyata dari belakang menusuk aku dan menularkan yang tidak baik sehingga teman”ku yang lain menganggap aku aneh(freak) karena dikelas aku hanya berbicara dengan dia, dan akhirnya kuputuskan untuk tidak berteman dengan dia dan mencari jati diri yang telah hilang akibat bersama dengannya(tidak ngambil resiko),,tiba” ad tawaran menjadi OSIS dan aku mengambil resiko tsb,,dan disni aku menemukan jati diri, pengalaman organisasi, suka-duka bersama sahabat OSIS yang telah kami tempa menjadi sebuah berlian yang hampir jadi (masa jabatan kurang 4 bulan lagi) , dan ketika aku membeli buku mimpi sejuta dolar pada saat bulan Febuari (masih kelas 1 SMA) ,,memotivasiku untuk selalu meningkatkan kualitas pribadi dan mendalami filosofi ms merry riana yang paling kuingat “titik awal dari keberhasilan adalah impian”..aku mempunyai impian untuk menjadi motivator nomor 1 di dunia, mencapai kebebasan finansial, kuliah di NUS(mengikuti jejak adam khoo) dan membagi kebahagiaan terhadap orang banyak,,,itu resolusiku sebelum berumur 30 thn..aku percaya aku pasti dapat mencapai impian tsb dan membuktikan kepada orang tua, teman”, saudara yang mungkin sangat meremehkan mimpiku ini…sebenarnya ada banyak lagi yang ingin aku ceritakan kepada ms merry riana dan juga bertanya : “Apakah aku dapat benar” mencapai impian yang agak gila ini?”..aku ingin memastikannya dengan menjadi lulusan UN no 1 di Indonesia dan berbincang langsung dengan ms merry riana..aku harap miss merry riana menanggapi surat dari seorang remaja pemimpi yang sedang menempa batu arang dimana didalamnya terdapat berlian..thank you :D

  13. nurhayati says:

    cuma di jabodetabek saja yaa?
    diluar jabodetabek, khusus nya lampung donk mb merry :D

  14. Putri Tobing says:

    Huaaa.. Medan Plizzzz kakak…??!!

  15. Faisyal Pratama says:

    Poor..
    Saya mengeluhkan hal yang sama dengan kawan-kawan di atas, kenapa hanya JABODETABEK? Ya, mungkin karena jangkauan wilayah.
    Teh Merry bisa buka di Yogyakarta misal? Jadi yang di daerah Yogyakarta, Solo, Magelang bisa join juga. :’)

  16. dwi says:

    Yth. Ka merry n ka Alva
    Kenapa setiap acara seringnya di jabodetabek? Kapan dong ka kasih kesempatan buat anak2 daerah (read: lampung) ?? Kami menantikannya, n saya ingin sekali turut serta . :) terimakasih.

  17. clara rizqi putri henri says:

    mba merry kalo D3 bisa ga ya?:( saya anak D3 dari Kampus Politeknik Negri Jakarta mba :)

  18. Ronald says:

    Dear Merry Riana and Alva

    Resolusi yang sungguh luar biasa mbak.. Hal ini sangat mendapat antusias yang luar biasa dari teman-teman yang dijogja. Walaupun MRCA batch 2 nya hanya untuk kawasan Jabodetabek tapi kami selalu mendukung. Besar harapan kami untuk MRCA ini bisa juga diwilayah kami nanti.
    Terimakasih

  19. Lily says:

    Halo Miss Merry, aku Lily. Aku mau mengikuti MRCA batch 2. Tapi dalam CV apakah diharuskan untuk melampirkan “special skill”? Sedangkan hingga saat ini aku masih mengetahui sepcial skillku. Terimakasih :D

  20. sriyani says:

    Miss merry terimakasih buku mimpi sejuta dolarnya. Sangat menginspirasi saya, saya juga mahasiswa pas”n yg sedang berjuang di ibu kota. Disini saya sedang memperjuangkan orang” yg telah memperjuangkan hidup saya. Seperti halnya mis merry semoga saya juga bisa membahagiakan, membanggakan, dan menyejahterakan kehidupan kedua orangtua saya sebelum umur 30 tahun. Dan impian saya sekarang adalah mengikuti MRCA 2 (2014) semoga saya termasuk dalam 60 orang yg di bimbing langsung oleh miss merry dan kak alva :)

  21. novi says:

    Kenapa di khususkan buat mahasiswa…tolong di pertimbangkan untuk kalangan SMA beri kesempatan . Karena tidak semua orang mampu kuliah. Tolong di pertbangkan. Tanks

  22. Nadiyah Sajidah says:

    mbak merry saya ingiiin sekali ikut MRCA .ingiin sekali . tapi saya baru kelas XII :(

  23. avi says:

    hanya untuk wilayah jabodetabek ya? bandung gak bisa yaa???

  24. Andi says:

    Kak Merry & kak Alva, mau tanya, kapan yah pengumuman “MRCA nya? trims ^^

  25. Andi says:

    Pagi kak Merry Riana, aku mau tanya, pengumuman MRCA batch 2 nya kapan yah? trims :)

  26. saiful anam says:

    kq cuman di jabodetabek aja kak????? padahal berminat banget nie…

  27. Andre Pratama says:

    Buku Satu Juta Dolar sangat menginspirasi dan memberikan kontibusi positif dalam hidup. Kebanyakan orang memberikan komentar atas dasar pada “hanya keinginan” untuk sukses. “hanya ingin” mewujudkan impiannya. “hanya ingin” membahagiakan orang tua. Buku ini mengajak semua untuk TAKE ACTION NOW!!. So, untuk yang suka negatif thinking, menjelekkan orang lain, cuma mau doang. Mending introspeksi diri. Jangan sampai tembok enggan melihat kita

Leave a Reply to Andi Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>